Manajemen Waktu Muslimah Ilmuan


*Oleh Tim Departemen Kemuslimahan Himmpas IPB

Di akhirat kelak, waktu adalah salah satu yang akan dipertanyakan Allah kepada manusia. Sebagaimana Hadist riwayat Tirmizi: ” Tidak akan bergeser telapak kakinya di hadapan  Rabb-nya hingga ditanya tentang lima perkara; umurnya untuk apa ia gunakan, masa mudanya untuk apa ia habiskan, hartanya dari mana ia dapatkan dan untuk apa ia belanjakan, dan apa yang ia perbuat dengan ilmu-ilmu yang telah ia ketahui”.   

Pentingnya memperhatikan tentang waktu sebagaimana Ali Muhammad Bin Idris Asy Syafii menegaskan tentang kedudukan surat al’ashr beliau berkata“sekiranya manusia mau memperhatikan kandungan surat ini, niscaya surat ini akan mencukupkan baginya”
Alqur’an, Surat Al’Ashr:
(1)Demi masa, (2)Sesungguhnya, manusia berada dalam kerugian, (3)Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasehati untuk kebenaran dan saling menasehati untuk kesabaran.

Dalam surah pendek yang hanya terdiri atas 3 ayat ini, tercermin pedoman yang lengkap bagi kehidupan manusia sebagaimana yang dikehendaki Islam. Tampaklah rambu-rambu paradigma keimanan dengan hakikatnya yang sempurna dalam bentuk yang sangat jelas dan detil.

Keutamaan Surat Al ‘Ashr, Al Imam Ath Thabrani menyebutkan dari Ubaidillah bin Hafsh, ia berkata: “Jika dua shahabat Rasulullah bertemu maka keduanya tidak akan berpisah kecuali setelah salah satu darinya membacakan kepada yang lainnya surat Al ‘Ashr hingga selesai, kemudian memberikan salam.”

Seorang muslimah ilmuan yang mempunyai tanggung jawab yang cukup besar baik dalam keluarga maupun dalam masyarakat, dituntut agar mampu mengelola waktu dengan baik. Seorang muslimah ilmuan harus mampu memposisikan diri di tengah keluarga dan di dunia kerja atau di dunia pendidikan. Semoga!

*Catatan Laptop Muslimah (Jumat, 29 April 2011)
Pembicara: Ibu Dr. Irma Isnafia

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar